Makanan Khas Ponorogo

Siapa sih yang tak mengenal Reog? Kesenian dengan memakai topeng yang super besar dengan rumbaian khas yang terbuat dari bulu merak.

Pasti tahu dari mana asalnya. Yups, reog berasal dari kota paling barat Jawa Timur yaitu Ponorogo. Sebelah barat Ponorogo berbatasan langsung dengan Jawa Tengah.

Kota dengan julukan bumi Reog ini, terkenal akan kesenian reognya yang telah mendunia.

Tak hanya memiliki kesenian Reog yang mendunia saja, Ponorogo memiliki berbagai macam kuliner yang patut dicoba saat berkunjung ke kota paling barat.

Salah satu makanan khas Ponorogo dan terkenal hingga di berbagai daerah adalah sate Ponorogo. Sate Ponorogo sedikit berbeda dengan sate Madura.

Sate Ponorogo memiliki kekhasan daging yang ditusuk berupa potongan yang memanjang.

Selain sate Ponorogo yang bisa bikin goyang lidah kamu, masih ada berbagai macam kuliner-kuliner dan jajanan khas yang bikin lidah kamu bergoyang dan wajib kamu cicipin.

Berikut beberapa macam makanan khas Ponorogo yang wajib kamu cicipi saat berkunjung ke Ponorogo.

11 Rekomendasi Makanan Khas Ponorogo yang Paling Hits dan Melegenda!

Sate Ayam Ponorogo

sate ayam ponorogo enak
Sate Ayam Ponorogo – via instagram: @mangantokkk

Makanan yang terbuat dari daging ayam yang ditusuk memanjang ini patut kamu coba. Makanan khas Ponorogo ini memiliki perbedaan dengan sate pada umumnya.

Daging yang ditusuk tidak dipotong-potong kecil. Melainkan ditusuk memanjang dengan bentukan fillet tanpa lemak.

Pemanggangannya dilakukan di atas anglo bukan pemanggang sate biasa. Kemudian disiram saus kacang yang khas sate Ponorogo.

Salah satu tempat makan sate Ponorogo yang paling terkenal yaitu sate Ponorogo H. Tukri Sobikon. Sate Ponorogo H. Tukri Sobikon ini selalu menjadi jujugan wisatawan yang berkunjung ke Ponorogo.

Nama tempat: Sate Ponorogo H. Tukri Sobikon

Alamat: Jl. Lau gang Sate No. 43K, Nologaten

Harga : Rp20.000,- tanpa lontong. Jika pakai lontong Rp25.000,-

Pecel Tumpuk Ponorogo

pecel tumpuk ponorogo
Nasi Pecel Tumpuk Khas Ponorogo

Pada berbagai daerah di Jawa, pecel merupakan salah satu makanan khas daerah yang memiliki keunikan masing-masing. Di Ponorogo sendiri memiliki kuliner nasi pecel yang khas.

Berbeda dengan nasi pecel di daerah lain, nasi pecel Ponorogo memiliki sambel pecel yang lebih kental dan lebih pedas.

Untuk kamu pecinta kuliner pedas, makanan khas Ponorogo yang satu ini bisa menjadi salah satu pilihan kamu.

Cara membuatnya amat mudah, hampir sama dengan gado-gado. Merupakan kombinasi dari berbagai macam sayuran, misalnya sayuran hijau, tauge, mentimun segar.

Kuliner Ponorogo ini juga dilengkapi dengan sayur tumisan dan berbagai macam gorengan, misalnya piya-piya.

Untuk mencicipinya, kalian bisa berkunjung ke kelurahan Mangunsuman yang merupakan sentra kuliner pecel. Cukup mengeluarkan Rp5.000,-.

Nama tempat: Sentra kuliner pecel

Alamat: Kelurahan Mangunsuman

Harga : Rp5.000,-.

Rujak Welirangan Khas Ponorogo

rujak petis welirangan ponorogo
Rujak Petis Welirangan Ponorogo – via duniakulinersedap.blogspot.com

Rujak merupakan salah satu makanan yang penampakannya tidak jauh dari pecel dan gado-gado. Sama-sama terbuat dari sayuran dengan saus kacang yang khas.

Rujak Welirangan ini memiliki keuninkan dari petis yang digunakan. Petis yang digunakan dicampur dengan sambal, sehingga menghasilkan saus kacang yang lebih gurih dan lebih pedas.

Kombinasi sayuran, lontong dan sambal petisnya akan membuat lidah kamu bergoyang.

Makanan khas Ponorogo yang dibanderol dengan harga Rp7.000,- ini bisa kamu nikmati dengan mengunjungi Depot Bu Tiek yang berada di Jl. Pacar, Tonatan, Ponorogo.

Tempat ini merupakan salah satu tempat kuliner rujak petis yang direkomendasikan dan terlezat di Ponorogo.

Nama tempat: Depot Bu Tiek

Alamat: Jl. Pacar, Tonatan, Ponorogo

Harga: Rp7.000,-

Tiwul Goreng Ponorogo

nasi tiwul goreng ponorogo
Nasi Tiwul Goreng Khas Ponorogo – via instagram: @agung_purwo

Saat ini, nasi tiwul sudah mulai sulit ditemukan. Namun, tidak di Ponorogo. Makanan khas Ponorogo ini akan memberikan kamu pengalaman kuliner yang tentu saja berbeda dengan kota lain.

Terbuat dari singkong yang direndam hingga membuatnya menjadi gaplek, kemudian ditempungkan dan dimasak hingga menjadi nasi tiwul ini.

Untuk membuat tiwul goreng, bumbu yang digunakan sama dengan membuat nasi goreng.

Untuk menyantap makanan khas Ponorogo ini, bisa kamu lengkapi dengan telur mata sapi dan tentunya kerupuk sebagai teman setia.

Salah satu tempat yang direkomendasikan untuk dapat menikmati kuliner ini yaitu di tempat makan Tiwul Goreng Bang Man.

Lokasinya berada di Ki Ageng Kutu, Krajan Siman. Makanan ini dihargai dengan kisaran harga Rp15.000,- hingga Rp20.000,-.

Nama tempat: Tiwul Goreng Bang Man

Alamat: Ki Ageng Kutu, Krajan Siman

Harga: Rp15.000,- hingga Rp20.000,-.

Sate Kopok Ponorogo

sate kopok ponorogo
Sate Kopok Khas Ponorogo – via karangpatihan.com

Mendengar namanya mungkin akan asing bagi beberapa orang. Namun, untuk kamu yang mengeri arti kopok ini mungkin akan terkesan menjijikan.

Sate kopok memiliki penampakan saus yang berwarna kekuningan. Saus ini dibuat dari bumbu kacang yang ditambah dengan santan sehingga menghasilkan rasa khas dan gurih yang nagih.

Sate kopok terbuat dari daging ayam yang dipotong dadu kecil yang kemudian dipanggang.

Salah satu tempat yang direkomendasikan untuk dapat menikmati makanan khas Ponorogo, sate kopok ini yaitu di pasar Pahing di daerah Balong, Ponorogo.

Untuk menikmati satu porsi sate kopok, kamu cukup mengeluarkan uang dengan kisaran sebesar Rp7.000 sampai Rp10.000,-.

Alamat: Pasar Pahing daerah Balong, Ponorogo

Harga: Rp7.000 hingga Rp10.000,-.

Sego Tahu Khas Ponorogo

sego tahu kuliner khas ponorogo
Sego Tahu Makanan Khas Ponorogo – via instagram: @sam_kuliner

Sego tahu merupakan salah satu makanan khas Ponorogo yang dapat kamu cicipin saat berkunjung ke Ponorogo. Cara membuat sego tahu amat sederhana.

Nasi hangat yang di atasnya diberi tahu goreng yang setengah matang, atau tahu yang digoreng dengan telur setengah matang. Kemudian ditambah sayuran mentah, seperti kol, kecambah dan seledri.

Untuk menambah gurihnya diberikan taburan bawang goreng.

Sego tahu yang akan membuat nikmat ini disiram dengan sambal kecap manis yang menghasilkan rasa gurih, manis dan pedas.

Kuliner sederhana namun amat lezat ini dapat kamu nikmati dengan mengunjungi tempat makan Nasi Tahu khas Jetis.

Lokasinya berada di wilayah Jintap, Wonokerto, Jetis, Ponorogo. Seporsinya dihargai sekitar Rp5.000,- hingga Rp7.000,-. Murah bukan?

Nama tempat: Nasi Tahu khas Jetis

Alamat: Jintap, Wonokerto, Jetis, Ponorogo

Harga: Rp5.000,- hingga Rp7.000,-.

Gethuk Golan Kuliner Khas Ponorogo

gethuk golan ponorogo
Gethuk Golan Cemilan Khas Ponorogo – via instagram: @sam_kuliner

Makanan yang tidak asing untuk masyarakat Jawa ini merupakan camilan yang terbuat dari singkong kukus. Singkong yang telah matang kemudian ditumbuk.

Saat proses menumbuk ini ditambahkan gula jawa untuk memberikan citarasa manis yang khas. Namun, sajian ini memiliki keunikan tersendiri dibandingkan gethuk-gethuk di daerah lain.

Gethuk golan disajikan dengan ditambahkan ketan hitam, kemudian diberi taburan kepala parut dan disiram dengan gula jawa.

Makanan khas Ponorogo ini bisa kamu nikmati dengan datang ke Gethuk Golan Mbok Bon.

Lokasinya berada di Jl. Onggolono No. 14, desa Golan, Sukorejo, kabupaten Ponorogo. Untuk menikmati seporsi gethuk Golan, kamu cukup mengeluarkan uang Rp2.000,- hingga Rp3.000,-. Gimana, mau mencicipi?

Nama tempat: Gethuk Golan Mbok Bon

Alamat: Jl. Onggolono No. 14, desa Golan, Sukorejo, kabupaten Ponorogo

Harga: Rp2.000,- hingga Rp3.000,-.

Serabi Ponorogo

serabi kuliner khas ponorogo
Serabi Kuah Ponorogo – via ksmtour.com

Makanan khas Ponorogo berikutnya yaitu serabi. Serabi berbahan dasar adonan tepung beras dnegan diberikan berbagai macam bahan tambahan rahasia yang membuatnya gurih dan nikmat saat disantap.

Serabi di Ponorogo ini tidak disajikan dengan berbagai macam toping layaknya serabi-serabi pada umumnya.

Serabi Ponorogo disajikan dalam dua gaya. Pertama, serabi disajikan dengan kuah santan hangat dan gurih dan disiram saus gula jawa kental.

Sehingga cocok disantap saat pagi hari yang dingin atau pas malam hari. kedua, serabi disajikan dengan ditaburi parutan kelapa dan disiram dengan saus gula merah. Disajikan saat serabi masih hangat.

Untuk menikmati serabi yang gurih dan manis ini kamu dapat berkunjung ke Serabi Ponorogo Ibu Wiwit. Lokasinya berada di desa Bangunsari, Ponorogo.

Untuk menikmati semangkuk serabi hangat kamu cukup mengeluarkan uang sebesar Rp3.000,-.

Nama tempat: Serabi Ponorogo Ibu Wiwit

Alamat: Desa Bangunsari, Ponorogo

Harga: Rp3.000,-.

Jenang Mirah Ponorogo

jenang mirah oleh oleh khas ponorogo
Jenang Mirah, Si Dodol Khas Ponorogo – via instagram: @furaida_rahma

Selain makanan khas Ponorogo yang bisa bikin goyang lidah, Ponorogo juga memiliki oleh oleh khas asal Ponorogo, salah satunya adalah jenang mirah.

Jenang Mirah terbuah dari tepung ketan yang dimasak dengan santan kelapa yang ditambah dengan gula jawa.

Dimasak hingga mengental dan matang. Kemudian diletakkan pada nampan-nampan kotak agar mudah saat memotong dan membentuknya.

Jenang Mirah memiliki rasa yang legit dan harum karena di atasnya ditaburi dengan wijen. Oleh-oleh khas Ponorogo ini dapat kamu peroleh di pusat oleh-oleh Jenang Mirah.

Lokasinya berada di Jl. KH. Moh. Mansyur No. 21, Wetan, Josari, Jetis. Sebungkus jenang Mirah dihargai sebesar Rp15.000,-.

Nama tempat: Pusat penjualan oleh-oleh Jenang Mirah

Alamat: Jl. KH. Moh. Mansyur No. 21, Wetan, Josari, Jetis.

Harga: Rp15.000,-.

Es Dawet Jabung

es dawet jabung minuman khas ponorogo
Es Dawet Jabung Asli Ponorogo – via instagram: @tupaimakan

Setelah bergulat dengan makanan khas Ponorogo, saatnya membahas minuman khasnya. Minuman khas Ponorogo yang satu ini tentu tidak asing lagi bagi kamu, es dawet.

Cocok disajikan saat cuaca sedang panas-panasnya di siang hari dan menjadi menawar haus.

Dawet pada es dawet jabung ini berwarna putih karena terbuat dari tepung beras tanpa diberi pewarna tambahan.

Berbeda pada umumnya, es dawet Jabung disajikan dengan menambahkan bubur ketan sebagai pelengkapnya.

Disajikan dengan kuah santan yang gurih dan ditambah dengan saus gula jawa yang manis dan gurih.

Penasaran dimana tempat minumnya kan? Kalau kamu penasaran saat cuaca panas-panasnya, kamu bisa datang ke Es Dawet Gempol Jabung Setiya.

Lokasinya berada di Jl. Ageng Kutu, Area Sawah, Jabung, Miarak, kabupaten Ponorogo. Semangkuk es dawet Jabung dihargai sebesar Rp2.500,-.

Nama tempat: Es Dawet Gempol Jabung Setiya

Alamat: Jl. Ageng Kutu, Area Sawah, Jabung, Miarak, kabupaten Ponorogo

Harga: Rp2.500,-.

Es Cao Minuman Khas Ponorogo

es cao minuman khas ponorogo
Es Cao, Minuman Dingin dan Manis Khas Ponorogo – via instagram: @missluna_banana_crispy

Selain es dawet Jabung, kamu juga dapat mencoba mencicipi es cao khas Ponorogo ini. Es Cao Ponorogo tidak disajikan dengan kuah santan, namun dengan juruh yaitu sirup gula jawa.

Segelas es cao juga dilengkapi dengan kolang-kaling. Serta sedikit perasan jeruk nipis yang manambah kesegaran es cao ini.

Untuk dapat menikmati kesegaran es cao ini, kamu dapat melipir ke warung-warung makan atau pasar-pasar tradisional di Ponorogo.

Misalnya pasar Wage di Jetis, pasar Kliwon di daerah Tamansari, dan pasar Legi di kota Ponorogo. Satu gelas es cao dapat kamu nikmati dengan membayarnya sebesar Rp2.000,-. Amat murah meriah bukan?.

Alamat: Pasar Wage di Jetis, Pasar Kliwon di daerah Tamansari, Pasar Legi di kota Ponorogo

Harga: Rp2.000,-.

 

Demikian beberapa daftar macam-macam makanan khas Ponorogo versi Foodnesia yang wajib kamu coba ketika berkunjung ke sana. Jangan lupa bawa juga oleh-oleh untuk keluarga di rumah.

Kemudian ada beberapa souvenir khas Ponorogo yang cocok untuk dibawa oleh-oleh, seperti reyog, gantungan kunci, hiasan dinding, pajangan, dan lain-lain.

Baca Juga:

Souvenir Khas Ponorogo

souvenir khas ponorogo
Souvenir Khas Ponorogo – via faktualnews.co

Kurang lengkap rasanya kalau main ke Ponorogo namun tidak membawa buah tangan khasnya Ponorogo.

Sebagai bumi reog, Ponorogo memiliki oleh-oleh khas bertemakan reog Ponorogo.

Oleh-oleh ini dapat kamu peroleh di toko oleh-oleh yang berada di sekitar kota dan kabupaten Ponorogo.

Salah satu khas oleh-oleh yang tak boleh dilewatkan adalah kaos Ponorogo. Kaos khas Ponorogo ini bermotif belang-belang putih merah khas kostum bujang anom yang merupakan salah satu pemeran di kesenian khas reog.

Jika kamu tak menyukai motif tersebut, kamu dapat memilih kaos bergambar topeng reog.

Tertarik membelinya? Kamu dapat datang ke Pasar Legi selatan di Jl. Urip Sumoharjo, Banyudono, Ponorogo.

Untuk harga kaos tergantung kualitas yang kamu pilih. Ditawarkan mulai harga Rp35.000,- hingga Rp50.000,-.

Nama tempat: Pasar Legi selatan

Alamat: Jl. Urip Sumoharjo, Banyudono, Ponorogo

Harga: Rp35.000,- hingga Rp50.000,-.

Saat berkunjung ke kota reog Ponorogo, jangan lupa cicipi kuliner khas Ponorogo. Tentu kurang lengkap bukan jika kamu tak mencicipi kuliner khasnya.

Saat waktu pulang jangan lupa bawa oleh-oleh khas untuk teman-teman dan orang-orang terdekat kamu.

 

Tinggalkan komentar